PENGAJUAN MEDIA PARTNER

Hai, sobat events!
Lagi buat acara, ya? Wah, jika sedang membuat acara penting banget tuh yang namanya Media Partner . Sebenarnya apa sih yang disebut dengan Media Partner itu? Nah, sobat events harus tahu nih. Jadi, Media Partner adalah media bantu bagi sobat para penyelenggara acara untuk bekerjasama menyukseskan acara besar yang sedang sobat buat. Media inilah yang nantinya akan mempublikasikan dan menyebarkan informasi tentang acara yang sobat buat. Sehingga lebih besar pulalah pencapaian target dalam penyebaran informasi acara sobat.



“Waduh, saya mau buat acara tapi nggak punya Media Partner! Gimana, ya?”
Hehehe, tenang saja sobat events! Vio Publisher yang akan membantu sobat menyebarkan informasi tentang acara sobat melalui channel Vio Publisher. Jika sobat events ingin mempromosikan acara, kami siap membantu untuk mempromosikan acara sobat lho, khusus untuk kegiatan acara sekolah/kampus/charity (non-profit) GRATIS!

Apa saja yang akan di dapatkan dari Media Partner Vio Publisher? 
Setelah persetujuan dan penandatangan MoU Media Partner by Vio Publisher, sobat events akan mendapatkan beberapa keuntungan seperti:   
  1. Penerbitan press release pra dan pasca acara/events sobat di website www.viopublisher.com dengan konten dari pihak sobat events
  2.  Acara sobat tampil dan dipromosikan di channel social media resmi Vio Publisher (Fanpages, Facebook, Instagram, Twitter, Google Plus, dll) dengan mengkampanyekan melalui update status.
  3. Menyebarluaskan info event yang telah di publikasi melalui pendaftar email pelanggan (subscriber) konten website www.viopublisher.com

Mekanisme Pengajuan dan Kerjasama Media Partner:
Yuk, cek mekanisme pengajuan dan kerjasamanya :  
  1. Silakan kirim proposal acara sobat events ya ke email: redaksi@viopublisher.com dan cc juga ke viopublisher@gmail.com dengan subjek MEDIA PARTNER – Nama Acara – Penyelenggara Acara – No HP yang dapat dihubungi 
  2. Bersama dengan pengiriman proposal lampirkan audio visual (flyer, banner, brosur, atau poster acara sobat di file berbeda dan tentunya harus mencantumkan logo Vio Publisher sebagai Media Partner. Untuk Logo Vio Publisher, sobat events dapat men-download atau mencarinya via google. 
  3. Sobat events juga boleh mempublikasikan berita pre-event dan pasca event kepadaVio Publisher yang kemudian akan ditampilkan di website www.viopublisher.com.  (Untuk isi/materi berita dapat dikirimkan ke email yang sama ketika mengajukan proposal. Isi/materi berita wajib menautkan beberapa foto acara minimal 3 foto yang berbeda) 
  4. Tunggu persetujuan dan konfirmasi 1 – 3 hari dari Vio Publisher.  
  5. Jangan lupa ya sobat, wajib adlibs by MC: Vio Publisher sebagai Media Partner saat kegiatan berlangsung 
  6. Bagi sobat yang mengadakan kegiatan acara selain acara sekolah/kampus/charity (non-profit) yang proposalnya disetujui akan dikenakan pembayaran administrasi sebesar Rp. 100.000,- 
Catatan: Content acara/event sepenuhnya dalam kendali dan tanggung jawab Pihak Penyelenggara, Vio Publisher  hanya menjembatani suatu informasi antara pembaca dengan Pihak Penyelenggara.

Share on Google Plus

About Unknown

0 komentar:

Posting Komentar